Wajar Saja Harga Alphard Selangit, Ternyata Ini Alasannya


Sebagai produsen otomotif yang mempunyai pangsa pasar terbesar di Indonesia, Toyota berhasil mengeluarkan mobil khusus untuk kalangan papan atas. Karena mengingat bahwa untuk harga Alphard Jakarta tidaklah mudah, maka tidak semua orang bisa memiliki mobil Alphard. Sedangkan untuk produsen otomotif yang berasal dari Jepang itu pun tidak hanya menawarkan mobil berkualitas biasa saja, akan tetapi Toyota Auto2000 juga telah berhasil mengeluarkan mobil dengan kualitas dewa.

Sudah sewajarnya jika harga Alphard Jakarta sangatlah mahal, karena mobil Alphard memiliki fasilitas seperti berikut:

1. Kualitas mesin

  • Mesin yang berhasil dikeluarkan pada mobil Alphard yaitu V6 dari kapasitas 2.5-liter sampai dengan 3.5 liter.
  • Mesin yang dimilikinya sangatlah efisien meskipun mesin yang ditanamkan dalam mobil Alphard yang baru sama dengan mobil Alphard yang sebelumnya.
  • Lebih hemat bahan bakar dibandingkan dengan mobil Alphard yang sebelumnya. Sedangkan kapasitas bahan bakarnya dapat mencapai hingga 2494 cc dilengkapi dengan tenaga 294 horsepower. Bagian mesin inilah yang sangat mempengaruhi harga Alphard Jakarta.

2. Eksterior Alphard terbaru

  • Tampilan eksterior mobil terlihat lebih mewah dan gagah. Hal ini dikarenakan eksterior mobil dilengkapi dengan lekukan-lekukan yang ada pada bagian bodi eksterior nya, sehingga hal ini menjadikan mobil Alphard sebagai mobil andalan dan cepat.
  • Meskipun badannya memanjang, namun untuk tampilannya terlihat sangat futuristik dan memberikan kesan yang elegan. 
  • Kaca mobil dibuat hitam, hal ini memberikan tampilan mobil lebih menarik disertai dengan desain yang lebih menyambung.
  • Warna yang ditawarkan terlihat lebih glossy dan dipadukan dengan chrome tanpa berlebihan. Warna yang dapat dipilih yaitu silver metallic, white pearl dan luxury crystal white.

3. Interior Alphard Terbaru

  • Bagian interior mobil dapat mencapai hingga 7 penumpang, dengan tempat yang lebih luas dan membuat para penumpangnya merasa lebih leluasa. Ditambahkan lagi dengan penataan tempat duduk yang jauh lebih efisien.
  • Bagian dasbor dan tempat duduk dilapisi kulit premium dengan fitur anti debu, sehingga hal ini memberikan kenyamanan bagian penumpangnya.
  • Dilengkapi dengan fasilitas audio yang lebih up to date dari sebelumnya. Dilengkapi speaker berkualitas dengan layar sentuh di bagian tengah dashboard sebagai navigasi dan infotainment. Dengan fitur yang dimiliki itulah yang sangat berpengaruh pada harga Alphard Jakarta.

4. Harga Alphard Jakarta 

Untuk mengetahui daftar harga mobil Alphard, Anda bisa mengetahuinya melalui dealer resmi dari Toyota yaitu Auto2000 yang dapat membantu Anda untuk menemukan harga mobil Alphard. Untuk lebih jelasnya lagi, Anda juga bisa mengetahuinya melalui auto2000.co.id. 

Selain melakukan pembelian mobil secara tunai, Ada pun juga bisa melakukan pembeliannya melalui proses kredit. Karena memang untuk harga Alphard Jakarta bukanlah murah, sehingga membeli secara kredit dapat dijadikan sebagai solusinya. Tempat kredit yang tepat untuk Anda pilih yaitu Auto2000 dari dealer resmi Toyota. Untuk lebih jelasnya, simak harga mobil Alphard di bawah ini:
1. Alphard 2.5 X A/T Rp harga Rp 961.000.000
  • DP mulai dari Rp 240.337.500
  • Angsuran Rp 20.430.000/bulannya
  • Tenor sampai 48 bulan.

2. Alphard 2.5 G A/T Rp 1.115.000.000
  • Dp mulai dari Rp 278.937.500
  • Angsuran Rp 23.710.000/bulannya
  • Tenor sampai 48 bulan.

3. Alphard 3.5 Q A/T Rp 1.826.000.000
  • DP mulai dari Rp 456.562.500
  • Angsuran Rp 38.810.000/bulannya
  • Tenor sampai 48 bulan. 

Tampilan mobil Alphard keluaran terbaru di tahun 2019 ini lebih mengedepankan dari segi spesifikasi, model dan bagian desain nya. Tampilan mobil Alphard yang baru sangat berpengaruh terhadap harga Alphard Jakarta. Untuk Alphard versi 2019, mobil mewah ini dilengkapi dengan mesin berkekuatan mumpuni dari mesin mobil Alphard yang sebelumnya.