5 Model Kacamata Wanita Terpopuler yang Dipakai Aktris Dunia


Penggunaan kacamata saat ini sudah bukan lagi sekedar alat bantu untuk melihat, tetapi lebih ke fashion. Banyak selebgram atau influencer yang mempunyai banyak kacamata wanita untuk mendukung penampilannya.  Ingin tahu model kacamata yang paling banyak digunakan oleh para wanita? Berikut ulasannya:

1. Half Frame

Tren kacamata wanita yang paling banyak digunakan yaitu kacamata Half Frame yang tampil dengan bisa memberikan kesan baru untuk penampilan. Biasanya kacamata tersebut hadir dalam bentuk pipih dan kecil. Bentuk variasinya juga beragam ada yang setengah lingkaran dengan berbagai pilihan warna yang beragam.

Banyak sekali kalangan artis wanita yang menggunakan model tersebut seperti, Bella Hadid, Kendall Jenner, IU, dan lainnya. Tampilan dari model kacamata ini memadukan kesan futuristic dan vintage ala 90an di waktu yang sama. Hal ini tentu akan membuat tampilan menjadi semakin stylish dengan menambahkannya sebagai aksesoris.

2. Aviator

Kacamata Aviator adalah jenis kacamata yang digunakan oleh para pilot, sesuai dengan namanya  aviator yaitu, penerbangan.  Pertama kali dibuat pada tahun 1930, tetapi seiring dengan perkembangan zaman banyak orang yang menyukai modelnya termasuk para wanita. Desain lensa kacamata yang besar dapat melindungi mata dari sinar matahari yang terpantul.

Dibuat dengan bahan metal pada bagian frame dan dilengkapi lensa smokey. Awal populernya kacamata ini sudah dimulai pada era musisi rock dunia tahun 90an, meskipun sudah lama, tapi tak ketinggalan zaman. Tak jarang selebgram tanah air pun mengoleksi kacamata Aviator tersebut, contohnya Tasya Farasya yang kerap mengunggah foto berkacamata.

3. Tiny Sunglasses

Berikutnya ada kacamata Tiny Sunglasses yang tengah populer karena dipakai oleh artis Hollywood mulai dari Gigi Hadid dan Rihanna. Telah digunakan dan dipopulerkan kembali oleh artis dunia tentu mempengaruhi jumlah penggunanya saat ini. Tidak heran jika banyak artis serta kalangan masyarakat umum yang mencoba model kacamata tersebut.

Model warna yang bervariasi membuatnya kacamata tersebut cocok untuk dipadu padankan dengan berbagai jenis gaya.  Bagi yang suka menampilkan kesan edgy sangat tepat memilih kacamata model Tiny Sunglasses sebagai pelengkap aksesoris.

4. Model Butterfly

Salah satu kacamata yang sering sekali dikategorikan sebagai kacamata cat eye, meskipun model yang dimiliki menyerupai kupu-kupu. Perbedaan cat eye dengan model Butterfly ini yaitu bagian runcing hanya berada di ujungnya saja.  Modelnya yang unik tersebut membuat sebagian kaum hawa sangat menyukainya dan menjadikan salah satu model terfavoritnya.

Model kacamata kekinian ini kian banyak disukai karena faktor public figure yang sering menggunakannya, sebut saja Olivia Lazuardy. Artis tersebut menyukai kacamata model Butterfly yang sesuai dengan bentuk wajahnya. Pemakaian kacamata juga akan membuat tampilan jauh lebih segar dan berbeda tentunya.

5. Kacamata Embellished Ala Vintage

Siapa yang tak mengenal Gucci? Pusat dari rumah mode terkenal dunia yang selalu menghadirkan berbagai item fashion sampai aksesoris. Para wanita yang biasanya hanya membeli tas branded, kini cobalah menggunakan  Kacamata Embellished Ala Vintage dari Gucci.

Bentuk dari model kacamata bold tersebut membuat penggunanya tidak perlu lagi repot untuk memakai paduan busana yang heboh. Hal ini karena detail dari Kacamata Embellished biasanya dilengkapi dengan payet atau mutiara. Membuat tampilan menjadi lebih berkelas dan mahal tentunya. Pengguna juga bisa memadukannya dengan tampilan sederhana seperti baju kaos dan celana Jeans.

Itulah beberapa model kacamata wanita terkini yang paling popular dan banyak digunakan. Terlebih lagi kacamata tersebut dipakai serta diiklankan oleh berbagai artis dunia yang membuatnya semakin hits. Belum lagi fungsi kacamata yang semakin berkembang dari yang tadinya sebagai alat bantu penglihatan, kini menjadi aksesoris.